Ciri Ayam Aduan Dengan Pukulan Mematikan dan Bentuk Tajinya

Ciri Ayam Aduan Dengan Pukulan Mematikan dan Bentuk Tajinya

Pembahasan Mengenai Ciri Ayam Aduan Dengan Pukulan Mematikan dan Bentuk Tajinya Seekor ayam bangkok aduan disegani karena kemampuan memukulnya. Selain kemampuan bertahan, kemampuan pukulan juga merupakan modal awal yang musti dimiliki ayam aduan juara yang ingin memenangkan setiap perang gebrak di gelanggang. Adapun dalam praktiknya, kita bisa melihat bagaimana teknik bertarung dan jenis pukulan yang dimiliki suatu ayam ketika ia tengah bertanding. Namun, dari pengalaman para botoh yang telah terasah, mengetahui apakah suatu ayam bangkok memiliki pukulan yang baik atau tidak, cukup dapat dilihat dari ciri-ciri khusus pada postur tubuhnya. Berikut dibawah ini langsung saja kita bahas mengenai ciri ayam aduan dengan pukulan mematikan dan bentuk taji nya :

♦ Ciri Ayam Bangkok dengan Pukulan Mematikan
Ayam bangkok yang memiliki pukulan mematikan pasti membutuhkan postur tubuh yang proporsional. Modal tersebut diperlukan untuk menciptakan pukulan kuat yang tepat sasaran mengenai bagian vital tubuh lawan. Secara lebih khusus, yang dimaksud dengan postur tubuh proporsional pada ayam dengan pukulan mematikan dapat dicirikan oleh bentuk badan, ukuran dan bentuk tulang, posisi badan, bentuk cakar, bentuk kaki, leher, dan bulunya.

➢ 1. Bentuk Badan
Ayam dengan pukulan mematikan umumnya mempunyai bentuk badan yang bulat dan agak panjang. Bentuk badan seperti ini umumnya dapat menampung jumlah otot yang lebih banyak. Otot yang kuat pada ayam tersebut juga dicirikan dengan tekstur dagingnya yang seperti karet. Anda bisa menyentuh dan menarik otot pahanya untuk mengetahui seberapa kuat dan mematikan pukulan ayam bangkok aduan Anda.

➢ 2. Ukuran dan Bentuk Tulang
Tulang adalah organ gerak yang tak bisa dilupakan begitu saja. Tulang juga menunjang kekuatan pukul pada ayam aduan. Ayam aduan dengan pukulan kuat umumnya dicirikan oleh oleh ukuran tulang yang besar dan bentuknya bulat. Lihat pada bagian tulang kakinya dan Anda akan tahu seberapa kuat dan mematikannya pukulan dari ayam aduan Anda.

➢ 3. Posisi Badan
Posisi badan menentukan dalam menciptakan suatu pukulan yang mematikan. Dari pengalaman para botoh, ayam yang memiliki posisi badan bersudut 90 derajat sehingga punggungnya agak lurus, umumnya punya lebih banyak kesempatan untuk menyerang. Jadi jangan lupakan ciri yang satu ini.

➢ 4. Cakar dan Jari
Cakar dan jari yang kuat memegang peran penting dalam menciptakan pukulan yang dahsyat dan menimbulkan luka. Perhatikanlah ayam-ayam aduan yang spesifikasinya menjadi ayam pukul. Lihat bentuk cakar atau jari tengahnya. Ayam pukul trah juara umumnya memiliki jari tengah melengkung atau bengkok ke dalam.

➢ 5. Bentuk Kaki
Bentuk dan sudut kaki yang tepat akan menjadi modal awal bagi terciptanya gontayan kuat saat ayam memukul. Jika Anda melihat ayam dengan bentuk kaki agak siku bila diangkat, dapat dipastikan bahwa ayam tersebut adalah ayam trah juara, terutama jika dipadukan dengan keenam ciri ayam dengan pukulan mematikan lainnya.

➢ 6. Bentuk Leher
Bentuk leher yang besar dan rapat merupakan ciri ayam aduan dengan pukulan mematikan. Leher yang demikian menunjukan bahwa ayam tersebut memiliki otot-otot leher yang kuat. Otot leher yang kuat mencirikan otot tubuhnya juga kuat. Untuk urusan otot, Anda bisa melatih ayam aduan Anda dengan latihan-latihan fisik tertentu.

➢ 7. Bulu Lebat
Ciri ayam bangkok dengan pukulan mematikan adalah bulu yang lebat. Bulu terutama di bagian sayap adalah amunisi utama untuk memenangkan duel udara. Bulu yang lebat memungkinkan ayam aduan Anda lebih dapat bervariasi dalam menciptakan manuver-manuver tak terbendung saat ia tengah bertanding.

Nah, demikianlah beberapa ciri ayam bangkok dengan pukulan mematikan. Ayam dengan kondisi tubuh seperti tersebut di atas, ketika ditandingkan pasti akan dengan mudah mengempur lawan. Selain menunjukan ciri pukulan yang mematikan, postur tubuh tersebut juga dipastikan akan kuat menahan gempuran lawan.

Baca Juga : Cara Meningkatkan Kekuatan dan Stamina Ayam Aduan

Sama seperti manusia, di setiap bagian tubuh yang ada pada berbagai jenis ayam aduan seperti bangkok tentu memiliki fungsi yang berbeda-beda. Tentu bagian tersebut juga berpengaruh saat ayam sedang ditarungkan didalam arena tarung sabung ayam. Namun bagian tubuh ayam yang paling diperhatikan ada di bagian kaki ayam.

Sebab pada bagian ini adalah bagian utama yang digunakan oleh ayam dalam menciptakan berbagai pukulan-pukulan yang mematikan terhadap tubuh ayam lawannya. Oleh karena itulah, pemahaman tentang kaki ayam bangkok wajib anda miliki sebelum mengambil keputusan untuk mempertemukan ayam jagoan Anda dengan ayam lawan lainnya di arena pertarungan.

Kali ini kami akan membahas secara terperinci tentang elemen taji atau jalu pada kaki ayam bangkok. Pehamaman bagaimana bentuk taji yang mematikan penting untuk diketahui sebagai salah satu indikator dalam menilai kemampuan yang dimiliki oleh ayam tersebut di arena laga. Secara umum, banyak penggemar ayam bangkok menyatakan bahwa letak taji atau jalu yang bagus adalah yang tidak jauh dari pangkal jari belakang.

Semakin dekat dengan pangkal jari belakang maka akan semakin bagus pukulan yang dimiliki oleh ayam tersebut. Sedangkan taji yang jauh dari pangkal jari belakang biasanya akan jarang dapat mengenai badan lawannya saat melakukan pukulan.

Selain letak, bentuk taji mematikan juga harus Anda perhatikan. Bentuk-bentuk taji untuk berbagai ayam sering kali dihiraukan, padahal hal tersebut merupakan faktor terbesar yang membuat pukulan seekor ayam menjadi begitu mematikan di atas arena laga. Nah, berikut ini adalah bentuk taji mematikan yang perlu Anda ketahui :

Bentuk Taji Sangket
Bentuk taji sangket hampir sama dengan pedang arab. Taji seperti ini cepat tumbuh dengan panjang. Pangkal taji sedikit di atas pangkal jari belakang. Taji ini akan tumbuh menurun ke belakang yang akan semakin panjang akan membelok ke atas. Bentuk taji seperti ini akan mampu untuk mengoyak dan menusuk tubuh lawannya ketika melakukan pukulan pertama, apalagi jika lawannya sudah terpatuk dan terkunci olehnya. Ayam seperti ini akan memberikan pukulan kakinya berkali-kali dan biasanya akan langsung mengenai bagian penting tubuh lawannya sehingga lawan akan langsung roboh dan tidak dapat bangun kembali untuk melakukan perlawanan.

Bentuk Taji Cantel
Sesuai dengan namanya, bentuk taji cantel hampir sama dengan bentuk kait atau pancing. Pertumbuhan taji seperti ini terbilang lambat, sehingga tidak akan dapat tumbuh sepanjang taji sangket. Taji ini akan keluar dari pangkal taji sedikit di atas jari belakang dan ke arah depan meruncing. Taji seperti ini juga akan cepat untuk mengenai sasaran jika melakukan pukulan sehingga termasuk ke dalam bentuk taji yang mematikan.

Bentuk Taji Kumet
Bentuk taji kumet hampir sama dengan butiran biji jagung. Taji seperti ini tidak dapat tumbuh panjang dikarenakan pertumbuhan yang dialami nya terbilang cukup sangat lambat. Akan tetapi, terlihat kurang garang, ayam dengan bentuk taji kumet biasanya akan dapat menciptakan pukulan yang sangat keras terhadap lawannya. Terlebih jika pukulan yang dilakukannya tepat mengenai saraf lawannya otomatis akan langsung KO dalam waktu sekejap saja.

Bentuk Taji Lepek
Ayam dengan bentuk taji lepek sebenernya merupakan ayam yang tidak memiliki taji. Pangkal taji tidak terlihat meskipun si ayam telah terbilang cukup tua. Akan tetapi, ayam seperti ini dipercaya memiliki kekuatan magis saat bertarung. Pukulannya yang akurat dan keras dengan menggunakan kuda-kuda yang tidak terduga. Bentuk taji mematikan yang sangat menakutkan untuk banyak penghobi ayam aduan.…

Cara Meningkatkan Kekuatan dan Stamina Ayam Aduan

Cara Meningkatkan Kekuatan dan Stamina Ayam Aduan

Panduan Cara Meningkatkan Kekuatan dan Stamina Ayam Aduan Setiap pecinta sabung ayam ataupun ayam aduan, pastinya mereka semua menginginkan bahwa ayam bangkok miliknya mempunyai kekuatan pukulan yang keras sehingga bisa menjatuhkan lawannya tanpa harus memerlukan waktu yang lama. Akan tetapi agar keinginan tersebut bisa dipenuhi, maka sangat diperlukan beberapa latihan latihan yang baik. selain latihan yang baik, kesabaran dan ketelatenan dari botoh ayam dalam merawat dan melatihnya adalah salah satu kunci paling utama.

Kemampuan bertarung ayam bangkok tentunya juga tidak akan maksimal jika kita sebagai pemilik hanya mengandalkan genetik dari ayam aduan tersebut. Meski berasal dari darah juara, ayam tetap perlu dilatih agar bisa terbiasa dengan teknik teknik bertarung melalui penerapan dari metode latihan fisik secara rutin.

Latihan seperti apa saja yang harus diberikan pada ayam bangkok aduan supaya memiliki pukulan yang keras dan juga mematikan? nah, untuk anda yang ingin memiliki ayam aduan yang memiliki pukulan yang keras dan juga mematikan maka lakukan latihan latihan seperti yang kami bahas ini. Berikut dibawah ini langsung saja kita bahas mengenai beberapa panduan cara meningkatkan kekuatan dan stamina ayam aduan :

• Latihan Membentuk Otot
Setelah sebelumnya dilakukan pelatihan dasar untuk membentuk otot-otot yang baru, selanjutnya adalah melakukan latihan untuk meningkatkan power (kekuatan) pukulan ayam. pada tahap ini latihan harus dilakukan secara periodik dan tetap lakukan latihan latihan seperti sebelumnya (pus up, jantur dan peregangan) dengan waktu yang lebih lama dibandingkan sebelumnya. Kemudian tambah dengan latihan-latihan sebagai berikut:

• Latihan Lompatan
Untuk meningkatkan kekuatan pukulan ayam aduan bisa dengan latihan lompatan. tujuan dari latihan lompatan adalah untuk memperkuat kuda kuda dari ayam aduan tersebut. caranya dengan memegang badan ayam dan mengangkatnya kira kira setinggi lutut kemudian ayam dilepas, dengan begitu kaki ayam akan melatih menahan berat badan ayam dan ini sangat berguna karena pada dasarnya saat ayam memukul ayam akan melompat.

• Latihan Dengan Barbel
Melatih otot ayam dengan barbell, seperti layaknya pemain tinju, ayam juga bisa dilatih dengan menggunakan barbell yang bisa anda dapatkan dengan membelinya. banyak sekali dari para botoh yang menjadi agen penjual barbell dan anda bisa membelinya melalui mereka. cara melatih dengan menggunakan barbell sangat beragam dan anda bisa mencobanya.

• Melatih Ayam Dengan Menggunakan Ayunan
Selanjutnya melatih ayam dengan ayunan. buatlah ayunan dengan menggunakan kayu atau bambu seperti layaknya pijakan pada kandang burung dan digantung menggunakan tali. cara melakukannya ayam diletakan atau di tangkringkan pada bambu dan kemudian diayunkan. dengan begitu akan melatih otot, keseimbangan dan akurasi pukulan dari ayam.

• Latihan Abar / Gebrak
Kemudian yang terakhir adalah latihan abar atau gebrak. abar adalah latihan tarung dengan menggunakan dua ayam. untuk latihan ini bisa dilakukan seminggu sekali dengan waktu yang disesuaikan dengan kesanggupan ayam 10-15 menit sudah cukup. disamping untuk melatih otot, abar juga akan meningkatkan mental dan satamina (nafas) ayam juga meningkatkan teknik tarung ayam aduan. Untuk keamanan abar bisa dilakukan dengan bungkus jalu atau bungkus patok.

Baca Juga : Cara Main Taruhan Sabung Ayam Online

Ayam laga aduan jenis apa pun pastinya mengalami kelelahan selesai bertarung dan juga akan mengalami banyak luka, baik itu luka luar ataupun luka didalam yang sulit kita ketahui. maka dari itu sabung ayam yang selesai bertarung harus cepat di rawat.

Untuk merawat luka dan memulihkan kembali stamina ayam aduan diperlukan penanganan yang teliti dan serius. semua itu harus dilakukan dengan cepat agar ayam aduan dapat kembali pulih, sehat dan fit seperti sediakala agar dapat dilatih dan dipersiapkan kembali untuk bertarung.

Untuk menjaga kesehatan dan stamina tubuh pasca diadu, ayam bangkok juara perlu mendapatkan perawatan khusus. selain dengan mengistirahatkan (karantina) dan diobati luka luka tubuhnya, ayam bangkok istimewa kamu juga perlu mendapatkan tambahan suplemen, Suplemen yang diberikan misalnya dapat berupa jamu racikan khusus.

• Penyembuhan Luka :
Kepala, leher, juga sayap merupakan bagian tubuh yang sering mengalami cedera pada saat bertarung , cedera dan luka ini harus segera di sembuhkan agar cepat mengering agar tidak berisiko terhadap inveksi bakteri. cara merawatnya kamu bisa melakukannya dengan memberikan obat luar berupa betadine atau tetayokcin. salah satunya bisa di pilih untuk di oles atau di balurkan pada bagian yang luka.

Kamu juga harus ingat, bahwa masa pemulihan stamina terhadap ayam aduan, yang wajib kamu ketahui adalah jangan memberikan pelatihan yang berat terhadap ayam aduan tersebut. kamu juga harus menjaga agar ayam aduan lainnya supaya tidak terjadi pertarungan yang tidak kamu inginkan pada saat kondisi ayam masih dalam pemulihan.

• Penyembuhan Saluran Pernafasan :
Bukan hanya luka luar aja yang harus kita pulihkan ketika ayam bangkok selesai bertanding, luka dalam juga harus di perhatikan terutama adalah lukan di sekitar saluran pernapasan. karena setelah bertanding saluran pernapasan dari ayam kita pasti mengalami kelelahan.

Untuk menghindari infeksi bakteri, ayam bangkok aduan kesayangan harus di berikan antibiotik yang di gunakan untuk penyembuh peradangan pada saluran pernapasan, misalnya teramisin atau trimsin. hal ini sering di abaikan oleh para pemula.

• Penyembuhan Stamina :
Setelah bertanding, vitalitas dan stamina ayam aduan harus dipulihkan kembali. ada beberapa cara untuk melakukan pemulihan. pertama berikan jamu khusus yang dapat anda buat sendiri dari berbagai bahan alami yang terdiri dari kencur basah, telur bebek, madu, dan gula aren.

Setelah kita berikan jamu, selanjutnya adalah mengembalikan otot otot yang kaku. setelah 4 atau 5 hari di lepas bebas, beri babon dan beri minum air gula. dan mandikanlah ayam anda dengan air hangat, terutama pada bagian yang luka sampai kerak luka kering dan ngelupas. setelah itu rawat kembali seperti biasa sampai ayam siap di adukan kembali.

Selama masa pemulihan stamina ini, usahakan agar ayam bangkok kesayangan tidak melakukan aktivitas berat. hindari dan jauhkan ia dari ayam bangkok jantan lainnya untuk mencegah terjadinya duel di kala kondisi fisiknya masih lemah. Letakan dan simpan ia secara khusus dan pastikan makanan, air serta suplemennya diberikan secara tepat.…

Performa Tarung Ayam Bangkok

Performa Tarung Ayam Bangkok

Menghitung Sebesar Apa Performa Tarung Ayam Bangkok Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan beberapa artikel yang berkaitan tentang pembahasan mengenai Performa Tarung Ayam Bangkok. Berikut ini akan kami berikan beberapa ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Performa Tarung Ayam Bangkok

Ayam aduan jenis Bangkok memang sudah sangat terkenal khususnya di daerah Indonesia saat ini. masyarakata Indonesia memang sangat mengagumi ayam petarung jenis ini. Untuk ayam Bangkok sendiri biasa disebut dengan para masyarakat Indonesia dengan sebutan ayam BK. Sudah sangat lama ayam Bangkok ini menjadi primadona di daerah Indonesia. Dan memang untuk orang yang masih awam dari ayam petarung tersebut paling tau adalah dengan ayam Bangkok.

Untuk kelebihan dari Ayam Bangkok sendiri yang paling terlihat adalah dari segi fisik yang ada pada tubuh ayam tersebut. Untuk kualitas fisik yang ada pada ayam Bangkok memang sangatlah bagus. Karena memang terlihat besar dan kokoh. Dengan begitu, banyak sekali peminat ayam tersebut yang menginginkan ayam tersebut untuk dijadikan andalan saat pertandingan. Karena memang kebanyakan orang tersebut melihat dari kualitas fisik ayaam tersebut.

Berebeda dengan kualitas ayam petarung jenis lainya yang memang memiliki ukuran tubuh yang lebih kecil dibandingkan dengan ayam Bangkok ini. Banyak juga untuk laga yang digelar diluar memberikan penilaian dengan melihat fisik yang ada pada ayam. Dengan begitu, untuk ayam yang banyak mengikuti laga tersebut adalah ayam Bangkok untuk sebagian besarnya. Selain itu, untuk warna dan juga bulu yang dimiliki oleh ayam Bangkok ini sangatlah bagus daripada lainya.

Untuk melihat kualitas dari ayam yang bagus, kalian dapat melihat ayam tersebut yang pertama dengan melihat fisik tubuh ayam tersebut. ketika Anda melihat fisik tubuh ayam itu bagus, atau sesuai dengan criteria, maka ayam tersebut memiliki performa yang bagus. Untuk cara lainya sangat banyak sekali. Dengan cara melihat tulang yang ada pada ayam tersebut. Ayam Bangkok yang bagus adalah ayam Bangkok yang memiliki tulang besar.

Selain memiliki tulang yang besar, ayamyang bagus memiliki kerapatan tulang yang bagus juga. Dengan begitu, ayam tersebut dapat dikatakan jika memiliki performa bermain yang bagus nantinya. Untuk melihat tulang yang ada pada ayam tersebut kita dapat memegangnya terlebih dahulu untuk dapat memastikan kondisi tulangnya. Selain itu, kalian juga dapat membedakan dengan ayam yang lainya. Dengan begitu, kalian nantinya akan menemui ayam Bangkok yang berkualitas.

Baca Juga:  Mengencangkan Otot Leher Ayam Aduan

Apalagi untuk saat ini juga sudah banyak sekali mengenai ayam Bangkok yang memiliki kualitas silangan dengan ayam local. Untuk performa yang ada pada ayam silangan tersebut pastinya akan berbeda jauh dengan ayam Bangkok yang asli. karena memang untuk harga yang diberikan pada ayam tersebut berbeda jauh. Untu ayam Bangkok yang asli dijual dengan harga jutaan rupiah untuk mendapatkan ayam tersebut.

Akan tetapi, untuk harga jual dari ayam Bangkok yang sudah memiliki kualitas silangan dijual dengan harga yang lebih murah. Yaitu sekitar ratusan ribu kita sudah dapat membeli ayam petarung dengan kualitas silangan. Untuk kualitas yang diberikan pada ayam petarung dengan harga segitu memang sangat jauh dibandingkan dengan ayam petarung yang asli. Karena memang untuk ayam petarung dengan kualitas asli ini harus melewati berbagai prosedur untuk dapat mendatangkanya.

Jadi, untuk Anda yang masih pemula dalam hal merawat ayam petarung sebaiknya Anda memilih untuk silangan saja. Karena untuk hal tersebut agar mengatasi kerugian yang banyak untuk Anda yang belum paham mengenai merawatnya. Setelah Anda paham mengenai perawatan ayam tersebut, kalian dapat membeli ayam petarung yang asli. Itu tadi beberapa kualitas yang ada pada Ayam Aduan Jenis Bangkok yang memiliki performa bagus untuk pertarungan.